Senin, 30 April 2012

Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2011/2012 di MAN 1 Kalibawang

Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2011/2012
MAN 1 Kalibawang

Kepala MAN 1 Kalibawang, Drs. Suharyanto, MA menyampaikan sambutan

Alhamdulillah, akhirnya Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2011/2012 dapat dilalui dengan sangat baik. Ujian Nasional tingkat MA/SMA sederjat diselenggarakan serentak pada Hari Senin – Kamis, 26 – 20 April 2012.

Pengawas
Pengawas Ujian Nasional tahun ini sama seperti tahun sebelumnya tidak berasal dari MAN 1 Kalibawang sendiri akan tetapi dari SMA yang ditunjuk oleh TIMKO 2 Ujian Nasional Kabupaten Kulon Progo yaitu:
1.         Slamet Wiyono (SMAN 1 Kalibawang),
2.         Siswantoro, BA (SMAN 1 Sentolo,
3.         HM Ukung (SMAN 1 Girimulyo),
4.         Ratih Agustin, S.Pd (SMAN 1 Kalibawang),
5.         Sri Suprihatin, S.Pd. Jas (SMAN 1 Samigaluh),
6.         Sugiyono, S.Pd (SMAN 1 Kalibawang)
7.         Indriyati Puji Astuti, S.Pd (SMAN 1 Sentolo)

MAN 1 Kalibawang juga dipercaya untuk mengirim pengawas dan bertugas di SMA yang lain yaitu
1.         Umyun Khabbibah, S.Ag di SMAN 1 Sentolo,
2.         Wagiyanto, S.Pd di SMAN Sentolo,
3.         Sudrajad, S.Pd di SMAN 1 Lendah,
4.         Suminar, S.P di SMAN 1 Sentolo
5.         Marjono M.Pd.I di SMAN 1 Samigaluh,
6.         Supriyatun, S.Pd.I di SMAN 1 Samigaluh dan
7.         Cahya Budi Rahmanta di SMAN 1 Samigaluh.

Fasilitas Bagi Siswa Peserta Ujian
Bagi peserta ujian, Madrasah menyediakan alat tulis berupa pensil 2b, penggaris, alas, dan karet penghapus. Selain itu Madrasah juga menyediakan makan pagi dan juga minuman berupa susu dan teh manis dan snack siang untuk menjaga kebugaran siswa.

Pada acara pembukaan, Kepala MAN 1 Kalibawang, Drs. Suharyanto, MA memberikan sambutan dengan mengucapkan selamat datang di MAN 1 Kalibawang, ucapan terima kasih atas kesediaan para pengawas untuk bertugas di MAN 1 Kalibawang, juga permohonan agar para pengawas bersedia menjaga dan membimbing peserta ujian seperti halnya para pengawas membimbing siswa-siswinya sendiri. Tak lupa Drs. Suharyanto minta maaf bila dalam penyelenggaraan Ujian Nasional dijumpai hal-hal yang tidak berkenan bagi para pengawas.
Slamet Wiyono 

Ujian Nasional berakhir tanggal 20 April 2012. Dalam acara penutupan, Drs. Suharyanto MA, kembali mengucapkan terima kasih kepada para pengawas dan minta maaf bila banyak kekhilafan dan kekurangan yang diperbuat oleh peserta ujian dan para penyelenggara. Para pengawas diwakili oleh Slamet Wiyono. Beliau minta maaf atas segala kekurangan dan kesalahan, mengucapkan terima kasih karena dipercaya menjadi pengawas. Beliau juga menyampaikan rasa harunya karena beliau adalah guru bahasa Jerman di awal-awal MAN 1 Kalibawang berdiri. Dengan meneteskan air mata beliau bangga dengan perkembangan dan kemajuan MAN 1 Kalibawang. Semoga silaturahmi Madrasah dengan para pengawas utamanya dengan beliau tetap terjaga. Beliau juga berdoa semoga peserta Ujian Nasional MAN 1 Kalibawang lulus 100% dengan hasil yang memuaskan.

 Bp. Ponimin dari Mapolsek Kalibawang bersama Johan Wahyudi, S.Pd

 Persiapan-Persiapan


1 komentar:

  1. finally ...
    MAN 1 Kalibawang also live in cyberspace ....
    thank you to Mr Sugiyanto

    BalasHapus